Ketua PB DDI: Wakaf Akan Jadi Konsentrasi di Mukernas

0
116
Ketua PB DDI Anregurutta Dr. (HC) H. M. Rasyid Ridha Ambo Dalle, menyampaikan amanah Ketua Umum PB DDI.

Pinrang, ddi,or,id.– Ketua PB DDI, Anregurutta Dr. (HC). H. M. Rasyid Ridha Ambo Dalle, menghadiri undangan Pondok Pesantren DDI ABRAD dalam rangka do’a bersama dan serah terima wakaf lokasi pengembangan ABRAD di Desa Alitta Kecamatan Mattirobulu Kabupaten Pinrang pada Sabtu pagi (08/02/2025).

Baca juga: DDI Gelar Pelatiham Internasional

Membawakan amanah Ketua Umum PB DDI, Puang Ridha, sapaan akrabnya, menggarisbawahi poin penting persoalan wakaf yang akan menjadi salah satu poin bahasan khusus pada Musyawarah Kerja Nasional Pengurus Besar Darud Da’wah wal Irsyad (PB DDI) yang dijadwalan akan berlangsung pada u21-23 Februari 2025 mendatang.

“Insya Allah, persoalan wakaf ini akan jadi salah satu bahasan penting dalam mukernas kita nanti, kenapa ini penting karena saat ini banyak sekali orang tua yang pernah mawakafkan lahannya untuk keperluan pendidikan, bukan hanya di DDI, tapi kemudian dibajak oleh ahli warisnya dikarenakan tidak adanya legalitas yang jelas, tidak pernah ada surat atau pernyataan wakaf yang jelas yang bisa dijadikan pegangan atau dasar hukum untuk mengklaim atau mengatana bahwa ini dulu sudah diawakafkan.”

“Kalau yang tadi kita saksikan ini sudah sangat bagus, kita bisa lihat ada sertifikatnya diserahkan dari wakif kepada nazhir, jelas kita bisa bersaksi semua, ada anak-anaknya wakif menyaksikan, begini seharusnya barang wakaf diserahterimakan, tidak cukup dengan pernyataan lisan, apalagi tidak ada saksinya.” tutur Ketua Umum PP IADI ini.

“Kemudian selanjutnya, kekompakan kita di DDI ini juga perlu menjadi perhatian bersama. Saya senang sekali ketika tadi disampaikan bahwa di acara ini diundang juga semua unsur DDI di wilayah sekitar, Parepare, PInrang dan Sidrap, tadi saya liat ada yang pake PDH IMDI dan IP DDI, syukur sekali rasanya, bahwa ABRAD ini peduli pada kekompakan kita di DDI.”

“Semoga dalam waktu yang tidak terlalu lama kita akan kumpul-kumpul lagi di sini untuk kegiatan selanjutnya, mungkin peletakan batu pertama bangunan sarana prasarana yang akan menjadi kebutuhan dasar dan utama pondok. Alitta ini adalah titik temu tiga wilayah utama Ajattappareng, Parepare, Pinrang dan Sidrap. Dan, saya kira salah satu penyangga ekonomi Sulawesi Selatan ada di sini tempatnya.”

“Mewakili keluarga besar DDI, saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada keluarga waqif yang telah mendermakan sebagian hartanya untuk pengembangan dan kemajuan DDI, semoga ini menjadi ladang amal jariyah yang berlimpah keberkahan untuk ibu dan bapak sekeluarga.” tutup putra bungsu Anregurutta Abdurrahman Ambo Dalle ini yang juga Pimpinan Pondok Pesantren Manahilil Ulum DDI Kaballangang.

Baca juga: PW DDI Jawa Timur Gelar Peantren Kilat

Acara yang sempat disejukkan dengan hujan berkah dan hembusan angin ini berlangsung dengan sangat santai penuh kehangan diselingi gelak tawa di sela hembusan sejuk angin Alitta.

Pada kesempatan ini hadir Ketua PB DDI Gurutta Puamg Ridha, Sekretaris PD DDI Pinrang Dr. H. M. Yunus Taba, didampingi Wakilnya H. Hermanto, Ketua PC IMDI Kota Parepare Muh. Iqram, Ketua PC IP DDI Pinrang Darwis, Ketua PC IMDI Pinrang Zulkhair, dan rombongan kelurga Pondok Pesantren DDI ABRAD dari Makassar dan teristimewa kelurga waqif/ah bapak H. Abu Bakar Mahmud dan Ibu Dr. Hj, Syamsiah Muhsin, Wakil Bendahara  Umum PW DDI Sulsawesi Selatan dan Dekan FEBI IAI DDI SIdrap, beserta kedua putranya Syarif Hidayatullah, Lc, dan Ahmad Syafi’i Ma’arif.

ddi abrad 1