Catatan Bagi Calon Pequrban

0
160

Bismillah …,

Rasulullah Saw. bersabda:

إِذَا رَأَيْتُمْ هِلَالَ ذِي الْحِجَّةِ وَأَرَادَ أَحَدُكُمْ أَنْ يُضَحِّيَ ، فَلْيُمْسِكْ عَنْ شَعْرِهِ وَأَظْفَارِهِ ” (رواه مسلم: 1977).

Artinya:

“Jika kalian melihat hilal bulan Dzul Hijjah dan salah seorang dari kalian ingin berkurban, maka tahanlah diri anda dari mencukur rambut, dan memotong kuku” (HR Muslim: 1977).

Penjelasan:

1) Hadis di atas riwayatnya shahih.

2) Bagi kaum Muslimin yang ingin berqurban tahun ini, maka hendaklah menahan dirinya sejak malam 01 Zulhijjah untuk tidak mencukur rambut, bulu-bulu, dan tidak pula menggunting kuku hingga usai menyembelih hewan qurbannya.

3) Sempurnakanlah qurban anda dengan memenuhi tuntunan hadis di atas.

4) Bagi mereka yang hajinya tamaththu’, maka dikecualikan dari hadis di atas karena mesti cukur rambut saat tahallul umrah bila umrahnya pada awal bulan Zulhijjah.

وَاللّٰهُ اَعْلَمُ بِالصَّوَابِ

Pesan Moral:

Tunaikanlah qurban, sempurnakanlah sunnahnya!

Semoga pahala dan keberkahannya juga disempurnakan oleh Zat yang Maha memerintahkan untuk berqurban.

وَمَا تَوْفِيقِي إِلَّا بِاللَّهِ ۚ عَلَيْهِ تَوَكَّلْتُ وَإِلَيْهِ أُنِيبُ ¤

باِللَّهِ التَّوْفِيْقُ وَالدَّعْوَةُ وَالْإرْشَادُ ¤

Muraji’:

Dr. KH. Firdaus Sa’ad, Lc., M.A.

SALAM SILATURRAHIM